Pj. Bupati Tubaba Menghadiri Program Gerakan Tanam Cabai

15 Nov 2022

Dibaca 296 Kali


Kominfo Tubaba - Penjabat (Pj) Bupati Tulang Bawang Barat (Tubaba) Zaidirina, menghadiri kegiatan Program Gerakan Tanam Cabai di Desa Trimulyo, Kecamatan Tegineneng, Kabupaten Pesawaran, Lampung. Selasa (15/11/2022). 


Program itu merupakan salah satu Gerakan Nasional Pengendalian Inflasi Pangan (GNPIP) yang digelar Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) di Provinsi Lampung tahun 2022 yang menjadi salah satu langkah penting dilakukan Pemprov Lampung dan Kabupaten/Kota melalui TPID untuk mengendalikan inflasi pangan. 


Gubernur Lampung Arinal Djunaidi dalam sambutannya menjelaskan program gerakan tanam cabai tersebut dapat meningkatkan produksi dan ketersediaan komoditas cabai serta menjaga stabilitas harga pangan.


"Diharapkan dengan program ini, selain dilakukan di Desa Trimulyo, bisa juga dilakukan di daerah-daerah kabupaten dan kota lainnya," ujarnya. 


Sementara Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona, menyampaikan bahwa, Pesawaran diharapkan mampu mengendalikan inflasi di Lampung dengan menghasilkan produk pertanian yang produktif khususnya dibidang pangan. 


"Kegiatan ini merupakan bentuk nyata dari keseriusan pemprov Lampung bersama dengan kabupaten/kota untuk mengurangi inflasi yang terjadi akibat harga komoditas dengan tetap memberikan kontribusi kesejahteraan bagi petani, meskipun dengan lahan pertanian yang tidak begitu luas, semoga Pesawaran mampu menghasilkan produk pertanian yang produktif, khusus di bidang pangan yang bisa menopang daya dukung ketahanan pangan dan membantu pengendalian inflasi di Provinsi Lampung," ucapnya. 

Diposting Oleh FAJAR ANANDRA
dinas Komunikasi dan Informatika