Pj Bupati Tubaba Zaidirina Menghadiri Rapat Pembahasan Portal Jalan dan Tukar Menukar Tanah Aset Tiyuh Indraloka II

07 Nov 2022

Dibaca 80 Kali

KOMINFO TUBABA - Pj Bupati Tubaba Zaidirina Menghadiri Rapat Pembahasan Portal Jalan dan Tukar Menukar Tanah Aset Tiyuh Indraloka II, berlangsung di Ruang Kerja Bupati, (07/11).


Rapat tersebut membahas 2 permasalahan yaitu tentang Pencabutan Portal Jalan dan tukar menukar lahan Aset Tiyuh Indraloka II Kecamatan Way Kenanga terhadap aset Tiyuh.


Dalam sambutannya Kepala Dinas PMT Sopyan Nur selaku moderator rapat mengatakan Tentang pencabutan portal kecamatan gunung terang dan gunung agung bahwa dari pemerintah daerah bisa mencabut portal apabila ada usulan dari pemerintah tiyuh atau perusahaan.


"Akan tetapi berdasarkan laporan Dinas PUPR memang belum ada usulan dari masyarakat tentang pembongkaran portal ini hingga diharapkan pada rapat hari ini dapat muncul usulan,” ungkapnya.


Ia pun berharap agar rapat pembahasan ini dapat berjalan dengan lancar dan dapat memberikan saran secara santun dan tidak menyalahkan satu pihak.


Kemudian dalam kesempatan yang sma Pj Bupati mengatakan,

“Saya berharap keputusan yang akan kita ambil ini, seperti apa yang telah di sampaikan Kadis PMT tadi bahwa kita tidak membela satu pihak tapi kita akan ambil solusi kesimpulan yang paling bermanfaat untuk masyarakat kita, itu yang paling penting,” harapnya.


Kemudian kegiatan dilanjutkan dengan pembahasan bersama Camat Gunung Terang dan Gunung Agung dan seluruh Kepalo Tiyuh dan perwakilan perusahaan yang terkait.***

Diposting Oleh Julita Safitri
dinas Komunikasi dan Informatika