Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Tulang Bawang Barat mengadakan Rapat Koordinasi

03 Oct 2022

Dibaca 234 Kali

KOMINFO TUBABA - Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten Tulang Bawang Barat (Tubaba) mengadakan Rapat Koordinasi (Rakor) DWP Tubaba berlangsung di Tribun Lapangan Pemda Kabupaten Tubaba. Senin (03/10/2022).

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Ketua Dharma Wanita Persatuan Tubaba Ny. Novianti Novriwan,  Asisten I Bidang Pemerintah dan Kesra Dra. Bayana. M.SI, serta diikuti oleh seluruh kader DWP se- kabupaten Tubaba.

Dalam kegiatan tersebut sekretariat DWP Tubaba menyapaikan beberapa point yang telah dilakukan yaitu pada tanggal 28 Juli 2022 Mengikuti zoom metting webinar peran strategis DWP dalam pencegahan stunting oleh kementerian pemberdayaan dan perlindungan anak, kemudian pada 1 Agustus 2022 telah melaksanakan pembinaan pada 2 tk DWP Kecamatan Tulang Bawang Tengah (Tbt) Kab. Tubaba bersama TP-PKK penyusulan kesehatan reproduksi tahun 2022  

Selanjutnya pada 10 Agustus 2022 Kader DWP bersama seluruh anggota dan masyarakat mengikuti jalan sehat dalam rangka memperingati Hut RI ke 77 tingkat kabupaten Tubaba dan beberapa point lainya.

Kemudian dalam sambutan Ketua DWP Ny. Novianti Novriwan Tubaba berharap dari masing-masing bidang dapat bekerjasama kita di sini merupakan pendamping dari suami kita sebagai pegawai dari pegawai negeri di Kabupaten Tubaba secara otomatis secara organisasi kita semua masuk ke dalam organisasinya.

Jadi selain kita mendapatkan apa manfaat dari kabupaten yang kita cintai ini kita juga memiliki tanggung jawab.

“Dengan tumbuhnya kabupaten Tubaba itu juga membutuhkan uluran tangan kita serta ide-ide kita untuk membantu sebagai mitra pemerintah daerah untuk membantu memajukan Kabupaten Tubaba,”pungkasnya.

Dalam kesempatan yang sama Asisten I menyapaikan beberapa hal bahwa keberadaan atau kualitas dari penyelenggaraan pemerintahan yang ada di Kabupaten itu akan terukur apabila kita ada tolak ukur membandingkan di mana posisi kita dengan kabupaten kota yang lain

Selain itu ia mengatakan saat mendengar sambutan yang di sampaikan oleh ketua DWP Tubaba dengan semangat dan memotivasi seluruh anggota

Saya harapkan dharma wanita persatuan ini adalah satu organisasi x officio artinya karena keberadaan suami maka dharma wanita ini merupakan organisasi sayap yang dimiliki Pemda dalam menunjang urusan pemerintahan khususnya di bidang kemasyarakatan.

“Saya berharap Dharma Wanita ini bersatu bekerja sama-sama dalam rangka mewujudkan tubaba yang lebih baik di masa yang ada datang,”harapnya.

Kemudian kegiatan dilanjutkan pemberian tanda kasih kepada anggota, Ibu Nikmatul Huda, dan ibu Murni Aria yang telah memasuki masa purnabakti dan dilanjutkan demo praktek makanan sehat pembuatan tekwan, siomay, pempek yang diikuti oleh seluruh kader kader DWP se-kabupaten Tubaba***

Diposting Oleh SANDRAYOGI
dinas Komunikasi dan Informatika